Pengaruh Pengembangan Karier dan Iklim Organisasi terhadap Kinerja Pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten OKI dengan Variabel Kepuasan Kerja sebagai Intervening

Main Article Content

 Fakhry Zamzam

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh pengembangan karier dan iklim organisasi terhadap kinerja pegawai dengan variabel intervening kepuasan kerja, penelitian dilakukan pada Sekretariat DPRD Kabupaten Ogan Komering Ilir. Penelitian kuantititatif menggunakan perangkat SEM-Listeral, metode deskriptif dan verifikatif. Populasi dan sampel adalah seluruh pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten OKI sebanyak 129 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan observasi lapangan.


Hasil pengolahan data dengan SEM menunjukkan bahwa dari 7 hipotesis semua dapat diterima dan dibuktikan.  Pengembangan karier dan iklim organisasi, baik secara parsial dan bersama-sama memengaruhi kepuasan kerja. Pengembangan karier, iklim organisasi dan kinerja secara parsial dan simultan memengaruhi kinerja.


Temuan implikasi manajerial bahwa kinerja terutama kemampuan menyelesaikan masalah akan meningkat apabila pegawai mendapatkan kepuasan kerja, kepuasan kerja akan tinggi apabila pengembangan karir pada promosi yang berkeadilan, serta didukung oleh iklim organisasi yang kondusif.


 

Article Details

How to Cite
Zamzam, F. (2016). Pengaruh Pengembangan Karier dan Iklim Organisasi terhadap Kinerja Pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten OKI dengan Variabel Kepuasan Kerja sebagai Intervening. Ekonomica Sharia: Jurnal Pemikiran Dan Pengembangan Ekonomi Syariah, 1(2), 1-12. https://doi.org/10.36908/esha.v1i2.80
Section
Articles